Kaca:Geguritan Sewagati Analisis Struktur & Fungsi.pdf/57

Saking Wikisource
Kaca puniki kavalidasi

mempunyai kegiatan khusus untuk berpartisipasi dalam upacara keagamaan Hindu di Bali akan merasakan hal itu.


Dalam kegiatan apresiasi sastra, semua anggota kelompok pesantian berperan aktif sehingga dapat menimbulkan kesenangan tersendiri bagi pengalun tembang, pengulas, dan pendengar. Kegiatan seperti itu dapat mengurangi beban mental, apalagi geguritan yang dinyanyikan adalah geguritan yang banyak melukiskan keindahan bentuk tubuh wanita, seperti Geguritan Sewagati, sudah tentu sangat menyenangkan. Dengan demikian, GS sangat baik dinyanyikan untuk menghibur hati, mengatasi kelelahan setelah seharian bekerja keras, dan sejenak dapat melupakan masalah yang terlalu berat.