Kaca:Pasamuhan Pangawi Bali dan Sewamara Kesusastraan Bali ke II.pdf/5

Saking Wikisource
Kaca puniki kavalidasi
PESAMUHAN PENGAWI BALI

(Pertemuan Pengarang Bali)

28 Oktober 1969 di Denpasar

Sebelum Pesamuhan Pengawi Bali dibuka oleh Panitia, terlebih dulu telah diumunkan para pemenang Sayembara Karang-mengarang Kesusastraan Bali yang ke II pada tahun 1969.

Banyak peserta sayembara karang - mengarang ini seluruhnya berjumlah 16 orang. Jumlah karangan yang masuk hanya 24 buah, yang terdiri dari 14 buah puisi, 7 buah ceritra pendek,2 buah drama dan sebuah puisi terjemahan.

Team juri sayembara karang-mengarang Kesusastraan Bali, terdiri dari tiga orang, yakni: Drs. I Gusti Ngurah Bagus, I Made Sukada BA dan I Ketut Ginarsa, telah memutuskan para pemenang sebagai berikut:

I. Jenis Puisi:

No.1 Sdr.Putu Sedana, dengan judul "Mati Nguda"
No.2 Sdr. Ngurah Agung, dengan judul "Pinunas" dan
No.3 Sdr. Wayan Rugeg Nataran, dengan judul “Suara Saking Kawahe."